22 Desember 2024

Hari Jadi Bhayangkara Ke-78, Polsek Keluang Peduli Anak Yatim

Keluang,beritamedianusantara.com- Guna menyambut HUT Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024, Bhayangkari Ranting Kepolisian Sektor Keluang Polres Musi Banyuasin (Muba) melakukan kegiatan bakti sosial dengan menyantuni anak yatim.

Kegiatan yang dipusatkan di halaman Polsek Keluang, Kamis (27/6/2024), turut dihadiri Kapolsek Keluang AKP Hendra Sutisna SH, Ketua dan anggota Bhayangkari Polsek Keluang, Ketua KPAD Muba Sulaiman Nurdin MPdI, para Kanit, anggota Polsek Keluang, dan puluhan anak yatim. 

AKP Hendra Sutisna SH dalam kesempatan itu mengatakan, peringatan Hari Jadi Bhayangkara ke 78, salah satunya diisi dengan berbagi kepada anak yatim yang ada dalam Kecamatan Keluang. “Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri dalam menyambut HUT Bhayangkara,” jelasnya.

Selain uang tunai, Polsek Keluang juga memberikan paket beras kepada 70 anak yatim tersebut. “Kami memberikan anak-anak ini berupa beras dan uang tunai. Semoga apa yang kami berikan dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya,” imbuhnya.

Lanjut mantan Kapolsek Lais ini, pihaknya akan terus menjalin komunikasi yang baik dengan seluruh masyarakat agar komitmen Polri untuk menjadi pengayom masyarakat dapat terwujud dan selalu memberikan pelayanan yang baik untuk masyarakat.

Dirinya berpesan, agar masyarakat lebih proaktif untuk menciptakan keamanan di lingkungan sekitar. “Informasi dari masyarakat sangat diperlukan untuk menciptakan situasi Kamtibmas dan kami selalu siap memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat yang berada di wilayah hukum Polsek Keluang,” tukasnya.(BMN/waluyo)

Sumber berita Humas Polres Muba